Senin, 29 Januari 2018

Gono Gini

Sebenarnya saya tidak berminat sekali mengurusi masalah ini.

Tapi maaf, karena kedamaian hati kami lebih penting maka saya rasanya perlu menuntaskan masalah ini.

Ini sedikit baiknya bukan untuk kami saja, tetapi ke depannya untuk kehidupan Anda. Supaya hidup Anda tidak terbebani rasa bersalah, agar kesehatan dan keberkahan mendekati Anda, serta memudahkan Anda untuk melepaskan semua bila tiba waktunya.

Kadang diamnya kita bukan berarti lemah, tetapi ingin menyadarkan Anda.
Apakah Anda bersikap dengan adil? Ataukah Anda sedang dalam tahap pengoreksian diri?
Namun, saya Sedikit tak sabaran melihat tanda tanda kebaikan Anda.
Oleh karena itu saya memberikan sedikit sentilan kecil kepada Anda, untuk mengingatkan bahwa ada hak seseorang yang terabaikan oleh keserakahan Anda sekalian.

Memang tidak semua orang percaya dengan istilah azab, sampai Anda sendiri yang merasakannya.

Siapa yang dikuasai keserakahan, akan segera mendapat kemurkaan.

Siapa yang mengambil hak orang lain akan di timpa kekecewaan dan kesedihan dalam hidupnya.

Anda yang mengambil hak orang lain, adalah golongan manusia rendahan yang menggunakan sebagai hiasan hidup.

Wahai Anda yang mengambil hak milik orang lain!

Jangan karena kondisi mereka yang kau anggap mampu, lemah dan pemalu, atau kau anggap mereka masih kecil lalu mudah dibodohi.

Lalu Anda manfaatkan itu, dimana letak iba Anda? Apakah kita masih keluarga?

Sungguh sia-sia usaha Anda...
karena kesengsaraan  akan terus menghantui Anda…

Percuma semua semua kebaikan yang Anda lakukan..
Kalau cuma ingin dianggap baik oleh sesama, dan diam diam mengambil hak keluarga..

Bagaimana jiwa Anda akan tenang, sementara Anda menganeksasi hak milik orang lain.

Mana mungkin jiwa Anda bisa tenang, sementara Anda raup sendiri semua keuntungan.

Lantas Anda membalas saudara-saudara Anda dan kerabat Anda dengan sikap acuh tak acuh, pengabaian, pelecehan serta keriaan?

Semoga Anda sadar.
Bahwa di dunia hanya sebentar.

Biarpun Anda mengambil hak kami.
Tetapi kami masih bisa berdiri sendiri.

Kami hanya bisa melihatnya nanti

Apa yang Anda alami

Sakit sakitan? Mati ? Itu pasti!

Tapi kami ingin lihat prosesnya,

Apakah harta yang Anda ambil alih, itu cukup sampai mati.

Sekali, lagi ini bukan masalah kami.
Tetapi ini adalah tentang pengingat diri.
Supaya Anda ingat illahi.